Saturday, December 31, 2011

Rute baru Garuda Indonesia 2012 Medan


Rute Baru Garuda 2012 di Medan
Rute baru Garuda Indonesia 2012 akan segera di Medan, menyusul melonjaknya permintaan dari sejumlah kota untuk penerbangan dari dan ke Medan.

Pembukaan rute baru Garuda ini dikarenakan penumpang dari beberapa kota besar seperti Bandung, Surabaya, Denpasar, Pekanbaru dan Ujung Pandang harus transit dahulu di Jakarta karena tidak ada penerbangan langsung dari ke lima kota tersebut yang menuju Medan dan sebaliknya.

Rute baru Garuda Indonesia ini diperkirakan akan menjadi rute gemuk, mengingat  dari lima kota besar tersebut banyak penumpang yang menuju Medan atau sebaliknya, sehingga mereka tidak perlu pindah pesawat dari Jakarta.  

Disamping itu rute baru Garuda tersebut akan sangat mendukung parawisata Sumut, yang terkenal dengan danau Toba nya. Sebelumnya rute baru Garuda juga telah dibuka Ujung Pandang ke Singapura, menurut Direktur  Garuda, Elisa Lumbantoruan kepada media pada ajang Fun Bike Danau Toba yang disponsori oleh Garuda Group Cycling Community.

Acara Pesta Danau Toba 2011 yang diikuti oleh ribuan peserta ini memang diadakan untuk mempromosikan potensi wisata Danau Toba maupun daerah wisata lainnya di Sumut.

Namun belum ada kepastian kapan tepatnya rute baru Garuda Indonesia itu mulai beroperasi pada 2012 nanti.

Read More

Friday, December 30, 2011

New York Times terancam Bangkrut - Jual 16 media cetak


New York Times bangkrut ? 




Meskipun masih meraup laba, tampaknya untuk mengantisipasi New York Time bangkrut, dalam waktu dekat ini group perusahaan raksasa media New York Times akan segera menjual 16 koran mereka ke Halifax Media sebesar $143 juta USD.

Menurut Bos New York Times, Arthur Sulzberger, penjualan 16 koran regional mereka di AS karena New York Times akan lebih fokus pada transformasi ke media digital di era booming internet saat ini.

Jakarta Media Com mengutip sumber Bloomberg, langkah strategis ini diambil beberapa hari setelah CEO New York Times, Janet Robinson akan segera mengundurkan diri dari jabatannya pada penghujung tahun 2011.

Akibat kemajuan teknologi gadget dan internet dewasa ini, banyak perusahaan media cetak raksasa terancam dari kebangkrutan, seperti halnya New York Times, bila tidak segera mengambil langkah-langkah strategis untuk menyelamatkan perusahaan. Untuk lebih fokus berkiprah di media digital.

Pada tahun 2010, group New York Times masih mengantungi keuntungan sebesar $24 milliar USD pada laporan tahunan mereka.    

Dari total penjualan asset 16 koran mereka, diperkirakan New York Times akan memperoleh tambahan dana segar $150 juta USD setelah pajak. Dana segar ini akan digunakan New York Times untuk mengembangkan media digital mereka.

Pada era media digital saat ini, bukan hanya New York Times yang terancam bangkrut, sebelumnya sudah banyak perusahaan raksasa media cetak dunia lainnya yang juga mengalami hal serupa. 


Tag:  New York Times bangkrut, New York Times terancam bangkrut

Read More

Keramahan meningkatkan kekuatan otak


Kekuatan otak & korelasi kejiwaan



Kejiwaan dan Kekuatan Otak akan meningkat drastis, apabila kita bersikap terbuka dan ramah dalam pergaulan, penelitian terbaru Universitas Michigan menemukan korelasi itu.

Kekuatan otak dan kejiwaan manusia mempunyai korelasi kuat bila seseorang selalu bersikap terbuka dan ramah terhadap orang lain, demikian menurut Oscar Ybarra, psikolog peneliti dari Universitas Michigan yang dipublikasikan pada jurnal Social Psychological dan Personality Science di AS.

Sering berdiskusi dan sikap menghargai dapat membantu menguatkan jiwa dalam mengatasi kesulitan maupun tantangan pada kehidupan seseorang, namun bersikap sebaliknya tak mau kalah justeru hanya akan melemahkan kejiwaan sendiri.

Studi kekuatan otak dan kejiwaan

Studi tentang korelasi kekuatan otak dan kejiwaan yang dibantu oleh 192 mahasiswa ini menemukan bahwa bersosialisasi dan berteman akan menguatkan kejiwaan seseorang, menurut studi tersebut.

Efek pada kontak sosial akan mempengaruhi kondisi kognisi dan kekuatan otak manusia yang lazim dikenal sebagai fungsi eksekutif, dalam memori kerja, kemampuan menekan stress dari gangguan internal dan external serta pengendalian diri yang lebih kuat dalam mengatasi permasalahan hidup.

Pada penelitian terungkap bahwa jika seseorang bersosialisasi, bercakap-cakap sekitar 10 menit atau mempunyai kenalan baru akan sangat berpengaruh pada kekuatan otak dan kinerja seseorang. Namun ketika emosi mulai berperan dalam sosialisasi tersebut, saling ngotot tak mau bersikap ramah pada peserta studi lainnya. Hal itu tidak menunjukan perbaikan yang signifikan terhadap kekuatan otak dan fungsi kognitif justeru tidak menunjukan perbaikan atau kemajuan.

Menurut Oscar Ybarra, peningkatan kognitif dan kekuatan otak terjadi karena ada interaksi sosial yang mendorong fungsi kognitif peserta studi untuk mencoba melihat perspektif baru dan juga mendorong mereka untuk membaca pikiran peserta studi lainnya.

Misalnya diskusi yang dilakukan sebelum presentasi akan mendorong fungsi kognitif, fungsi eksekutif maupun kekuatan otak dan pikiran diantara para peserta studi.


-- Lowongan Kerja Indonesia --

Read More

Malam Tahun Baru Ancol dan Bandung bakal meledak


Malam Tahun Baru di Ancol



Puncak Malam Tahun Baru seperti biasa rutin di gelar di Ancol dan dipadati puluhan ribu, bahkan mencapai sekitar  450 ribu pengunjung pada malam tahun baru.

Puncak kepadatan seperti pada tahun-tahun sebelumnya akan terjadi pada malam tahun baru di Ancol, dimana penduduk Jakarta dan sekitarnya akan tumpah-ruah di sana menyaksikan pesta kembang api pada pergantian tahun. 

Menurut Metty Harahap, Humas Taman Impian Jaya Ancol, selama Natal sampai ke penghujung tahun 2011, total pengunjung diperkirakan mencapai sekitar 2 juta pengunjung, yang akan mencapai puncaknya pada malam tahun baru 2012 ini.

Disamping Pesta Kembang Api sebagai tradisi dan daya tarik utama pengunjung Ancol, sejumlah pertunjukan juga di gelar oleh Taman Impian Jaya Ancol untuk memriahkan Malam Tahun Baru. Diantaranya Teater Musikal Laskar Pelangi, Underwater Show, Dufan Defender sampai aksi pertunjukan manusia beton seperti atraksi Limbad di sebuah stasiun TV swasta.


Pada malam tahun baru 2012 ini, Ancol diprediksi akan dibanjiri sekitar 15 ribu sepeda motor dan sekitar 45 ribu kendaraan roda empat.



Selain Ancol, Bandung juga menjadi tujuan utama warga Jakarta dan sekitarnya untuk merayakan Malam Tahun Baru, pihak Dishub Bandung memperkirakan Bandung akan diserbu oleh sekitar 100 ribu kendaraan roda empat dan sekitar 20 ribu kendaraan roda dua.

Oleh karena itu Dishub bekerja sama dengan Kepolisian Bandung akan menutup beberapa pintu tol masuk ke dalam kota, atau bisa juga memakai sistim buka-tutup, tergantung situasi dan kepadatan lalu lintas. Namun dari pantuan Jakarta Media, 2 hari menjelang malam tahun baru, kemacetan sudah mulai terjadi di Cihampelas, Dago dan beberapa jalan lainnya.

Sementara itu sejumlah hotel berbintang di Bandung juga telah mempersiapkan pertunjukan artis-artis Ibukota untuk menyambut Malam Tahun Baru 2012.
Read More

Followers

Follow The Author